Bantuan Kompor dan Canting Batik Listrik Astoetik pada acara Tiga Panah Srikandi di Bandara YIA

Bantuan Kompor dan Canting Batik Listrik Astoetik pada acara Tiga Panah Srikandi di Bandara YIA

Bertepatan dengan Hari Kartini, Hari Pendidikan Nasional dan sekaligus Syawalan, Persikindo sebagai organisasi yang beranggotakan para perempuan yang kreatif membuat agenda yang diberi nama Tiga Panah Srikandi.

Kegiatan ini di Kawasan Tugu Malioboro Yogyakarta International Airport. Acara ini berkolaborasi dengan Forum Komunikasi Perempuan Pelestari Busana Nusantara dan bekerj sama dengan PT Angkasa Pura dan JavaConnections.

Selain itu acara TIGA PANAH SRIKANDI ini diharapkan mampu menggelorakan semangat Kartini dalam memperjuangkan kedudukan wanita agar memiliki kesempatan yang sama dalam menuntut ilmu dan berkarya dan terus berperan aktif dalam pembangunan bangsa baik di bidang ekonomi, sosial politik, budaya, dan sebagainya.

Diharapkan melalui Persikindo, para perempuan baik yang sudah memiliki usaha ataupun yang ingin merintis usaha dapat terus meningkatkan kualitas diri dan membuka jaringan kerja sama sehingga dapat lebih berkembang di berbagai bidang dan aspek kehidupan dengan tetap melaksanakan perannya sebagai Ibu dan Istri dalam keluarga.

Acara TIGA PANAH SRIKANDI menampilkan tari Angguk sebagai pembuka acara dilanjutkan dengan penampilan-penampilan Fashion Show dari srikandi-srikandi di Daerah Istimewa Yogyakarta. Selain ikrar syawalan yang juga menjadi acara inti, ada juga Lomba Busana Nusantara yang diikuti para peserta acara dengan juri Ibu Diah Kusumawardani Wijayanti (Ketua FK PPBN), Ibu Itut Bambang (dari KKI) dan Ibu Endang Ratih (dari HARPI).

Pada kesempatan ini CV. Astoetik Indonesia berkesempatan untuk ikut berpartisi pasi dalam penyelenggaraan acara TIGA PANAH SRIKANDI dengan memberikan sponsorsip berupa bantuan peralatan batik berupa kompor listrik dan canting listrik yang digunakan sebagai doorprise bagi para peserta yang mengikuti acara tersebut. CV. Astoetik Indonesia mengapresiasi acara yang diprakarsai oleh Persikindo sebagai bentuk sumbangsih mereka kepada UMKM yang ada di Kulonprogo khususnya yang sedang mengikuti bazar UMKM di kawasan Bandara Internasional Yogyakarta. Acara ini dimaksudkan untuk meramaikan stand para UMKM agar produk mereka lebih dikenal oleh masyarakat luas dari berbagai daerah di Indonesia yang menggunakan layanan penerbangan di Bandara YIA serta masyarakat local yang berwisata atau berkunjung ke bandara YIA.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*